Menggerakan roda organisasi itu tidak mudah banyak hambatan dan tantangan, namum juga tidak sulit selama masih ada bara komitmen dan semangat untuk menjalankan organisasi menuju visi yang sudah tertulis. Kalimat tersebut terlontar dari mulut Haiziah Gazali Ketua Gema Alam NTB untuk membangkitkan semangat  saat memfasilitasi konsolidasi KPKK. Bagaimana tidak pasca gempa melanda Lombok, KPKK seolah – olah kehilangan arah dan roh perjungan mereka untuk mewujudkan partisipasi perempuan dalam pembangunan desa.

Tidak hanya itu, geliat ekonomi yang mereka rintis sejak tahun 2015 juga mengalami penurunan yang sangat drastis, bahkan tidak lagi berproduksi. Melihat kondisi tersebut ketua Gema Alam NTB mencoba membangkitkan semangat mereka melalui diskusi kampung yang dilaksanakan pada hari Jumat, 5 Juli 2019 pukul 14.00 wita berlokasi bale kreatif Dusun Bolen, melakukan pembacaan peluang dan kondisi terkini serta mendesain perencanaan yang akan dikomunikasikan ke Pemerintah Desa Jurit Baru.

Langkah ini sebagai pengawalan atas anggaran dana desa yang sudah dialokasikan untuk peningkatan kapasitas perempuan Desa Jurit Baru. Diskusi ini dihadiri oleh 5 (Lima) orang pengurus dan anggota KPKK. Dari hasil pertemuan ini, kelompok bersepakat untuk bagaimana menaggulangi dampak sampah plastik terhadap lingkungan dengan mengelola sampah plastik dengan metode ecobrick. Dengan komitmen yang mereka bangun ini, maka perencanaan yang kan dijalankan adalah sosialisasi dan pelatihan ecobrick bagi masyarakat di desa Jurit Baru. Ini dilakukan sebagai upaya dalam peningkatan kapasitas kelompok dan wujud kepedulian terhadap lingkungan. Dan yang menjadi kebanggaan juga, mereka sangat didukung oleh para suami, setidaknya ini menjadi peluang bagi mereka untuk terus belajar dan meningkatkan kapasitas diri supaya bermanfaat untuk sesama.

Adapun persiapan yang akan dilakukan adalah, membuat tor kegiatan, bertemu dengan kepala desa pada hari Selasa, tanggal 9 Juli 2019 untuk meminta dukungan dan support anggaran dana desa untuk melaksanakan kegiatan sosialisasi dan pelatihan ecobrick.
Sebagai penutup dari diskusi ini, tidak lupa juga ketua Gema Alam terus memberikan motivasi dan semangat dengan kata – kata “Take Action” KPKK, bergeraklah kembali untuk mewujudkan kehidupan yang lebih baik bagi perempuan. Bakar kembali semangat kawan-kawan untuk kebermanfaatan bagi sesama dan lingkungan.

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *